Senja Ukir Nama
Semburat merah jambu di barat,
Sayu lembayung pucukmu,
Berarak menuju peraduan cinta,
Cuitan resah dewa malam,
Gelayut hati nan bimbang,
Noda abu-abu tak berdera,
Asap tipis menyeruak ,
Menabur sebar dusta
Sunyi bertanya terperangah,
Rasa hilang bayangan semu,
Jauh liku berujung pilu,
Belukar berduri terpalang tinggi,
Sadar mimpi khayal halusinasi,
Candu rindu memudar ragu,
Bisu hampiri seribu berlalu,
Juang taklukan badai lelahmu
Cerita lukis malam,
Temani bahagia letih tak henti,
Masuk ke dalam lelahmu,
Menangis tertawa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar